Selasa, 16 November 2010

Kuliah Subuh Muhammadiyah Temanggung melaksanakan Qurban pada Hari Selasa 16 Nopember 2010

Kuliah Subuh Muhammadiyah Temanggung melaksanakan penyembelihan hewan qurban pada hari Selasa 16 Nopember 2010 di SMK uhammadiyah I Temanggung. untuk tahun ini hewan yang disembelih meliputi 24 ekor kambing dan 8 ekor sapi dari jama'ah Kuliah SUbuh. Kuliah SUbuh dilaksanakan setiap Ahad pagi jam 06.00 di SMK Muh. Temanggung, yang didalam kegiatanya salah satunya adalah tabungan qurban.
Untuk Distribusi daging qurban disesuaikan denga lokasi shohibul qurban yang berhak atas 1/3 daging qurban dan 15 paket daging qurban untuk qurban kambing dan 20 paket daging untuk qurban sapi, untuk dapat dibagikan dilingkungan shohibul qurban. Jika masih ada daging qurban yang tersisa maka Panitia Kuliah SUbuh mengelola daging tersebut dan dibagikan kepada pihak/warga yang mengajukan DO / permintaan pada kuliah subuh.
Distribusi daging qurban dapat menjangkau daerah Temanggung, Kranggan, Kaloran, Kandangan, Tembarak dan Selopampang. Sedangkan Panitia pelaksana penyembelihan terdiri dari jama'ah Kuliah Subuh

0 komentar:

Design by Abdul Munir Visit Original Post Islamic2 Template